Pemicu Mesin Mobil Mati Mendadak



Berbicara tentang mesin mati mendadak akan terlalu banyak faktor yang bisa menjadi penyebabnya, terlebih lagi setiap merek mobil tentu berbeda-beda pula penyebabnya.
Misal merek mobil A dengan mobil B sama sama mengalami mesin yang mati mendadak, dan kita ambil contoh karena sistem pengapian di busi yang bermasalah. Tentu saja penyebab hilangnya api di busi ini juga beragam antara mobil A dengan mobil B.

Berikut adalah beberapa faktor utama yang bisa memicu mesin mobil mati mendadak atau mati sendiri.
1. Temperatur tinggi atau overheat
Temperatur tinggi atau overheat terjadi karena salah satu komponen pada cooling system tidak bekerja dengan baik, misal air radiator habis karena slang radiator pecah dan air radiator terbuang, kipas radiator tidak berputar jika menggunakan fan elektrik, belt Mesin Mobil putus, dan lain-lain.


Tetapi biasanya jika mesin overheat sampai menyebabkan mesin mati itu hanya karena kita lalai ketika mengendarai mobil tidak memperhatikan indikator temperatur mesin di panel speedo, sehingga saat indikator temperatur sudah melewati 3/4 tidak kita perhatikan. Atau saat indikator temperatur yang menggunakan Lampu LED berkedip tidak kita perhatikan.
Saat mesin overheat dan sampai mesin mati mendadak, kita hanya beruntung jika tidak sampai Pack silinder head  bocor, silinder kop bengkok, silinder head retak bahkan hingga mesin macet.
2. Tidak ada Suplai bahan bakar ke mesin
Tidak adanya bensin yang menuju mesin pun banyak faktor yang menjadi penyebabnya, diantaranya:
Bensin ditangki habis tetapi indikator bbm masih menunjukan bensin masih ada, ini bisa terjadi jikapelampung bensin macet karena tanki bensin penyok akibat benturan.
Pompa bensin rusak atau Bensin Tidak Naik ke Mesin, filter bensin kotor, atau Sensor MAP  Rusak untuk mobil Injeksi bisa saja terjadi atau terjadi masalah pada immobilizer jika mobil menggunakan immobilizer sehingga injektor tidak mgabutkan bensin ke mesin.
3. Tidak ada Bunga api di busi
Begitu juga dengan sistem pengapian, banyak faktor menjadi penyebab kenapa pengapian tiba-tiba hilang, mulai dari koil yang kepanasan atau rusak, igniter dan TCI Transistor Control Ignition) rusak, Sekring IGNITION Putus, ECM bermasalah dan masih banyak lagi, tiap kendaraan jika mengalami api yang tidak keluar dari busi tentu saja dengan penyebab beragam. Salah satu contoh bisa lihat kerusakan EECM  ivic genio sehingga Tidak Mengeluarkan Api di Busi.
Ketiga hal diatas adalah 3 hal utama yang akan diperiksa lebih awal oleh seorang mekanik jika menemukan mesin mati mendadak dan tidak bisa hidup, disamping periksa kondisi ruang bakar, yang mungkin akibat overheat mesin, masuk air ke ruang bakar mesin atau pun kompresi mesin hilang.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »